
Bapperida Kawal Rencana Aksi Daerah Pangan dan Gizi (RAD-PG) Melalui Rapat Evaluasi Program dan Kegiatan RAD-PG
DEMAK – Pemerintah Kabupaten Demak menggelar rapat evaluasi program dan kegiatan Rencana Aksi Daerah Pangan dan Gizi (RAD-PG) pada Selasa (21/1/2025). Rapat yang berlangsung di ruang studio Bapperida Kabupaten Demak ini dihadiri oleh perwakilan dari sejumlah Perangkat Daerah terkait.
Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB ini bertujuan untuk menyusun dokumen kajian, policy brief, dan summary tentang evaluasi pelaksanaan RAD-PG Kabupaten Demak. Rapat membahas capaian program, kendala yang dihadapi, serta rencana tindak lanjut untuk meningkatkan keberhasilan RAD-PG.
Kepala bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Bapperida Demak, menjelaskan bahwa RAD-PG merupakan upaya strategis pemerintah daerah dalam mewujudkan ketahanan pangan dan perbaikan gizi masyarakat. “Evaluasi ini penting untuk mengukur efektivitas program dan menyusun langkah perbaikan ke depan,” ujarnya.
Rapat dihadiri perwakilan dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (Dinpermades P2KB), Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang (Dinputaru), Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Dinnakerind), Dinas Lingkungan Hidup (Dinas LH), Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Anak (Dinsos P2PA), Dinas Kesehatan, Dinas Kelautan dan Perikanan (Dinlutkan), Dinas Pertanian dan Pangan (Dinpertan Pangan), Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud), serta Dinas Perdagangan dan Koperasi Usaha Kecil Menengah (Dindagkop UKM).
Evaluasi dilakukan dengan mengacu pada indikator kinerja utama RAD-PG yang meliputi aspek ketersediaan pangan, akses pangan, pemanfaatan pangan, serta gizi masyarakat. Data capaian program diperoleh dari laporan masing-masing Perangkat Daerah yang terlibat dalam implementasi RAD-PG selama tahun 2024. Hasil rapat evaluasi akan menjadi masukan bagi Pemerintah Kabupaten Demak untuk menyempurnakan perencanaan dan pelaksanaan RAD-PG pada tahun 2025 dan seterusnya. Dokumen kajian, policy brief, dan summary evaluasi RAD-PG juga akan disampaikan kepada pimpinan sebagai bahan pertimbangan dalam pengambilan kebijakan terkait ketahanan pangan dan gizi daerah. (perida)